What's hot

ESI PPU Kirim 24 Atlet Untuk BK Porprov Kaltim 2025, Target Lolos ke Peser

Pena Berita Nusantara.com – PENAJAM – Pengurus Kabupaten Esports Indonesia (ESI) Penajam Paser Utara (PPU) menegaskan kesiapan mereka untuk menghadapi Babak Kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Timur (Kaltim) 2025, pada tanggal 10-14 Desember secara online.

ESI PPU akan mengirimkan total 24 atlet terbaiknya untuk berkompetisi di empat (4) mata lomba resmi yang dipertandingkan.
Kesiapan ini disampaikan langsung oleh Ketua Harian ESI PPU, G Abimanyu Arliandito, yang optimis menata pelaksanaan BP Porprov tahun ini.

“Kami sudah memantapkan persiapan seluruh tim dan atlet yang akan mewakili PPU di BK Porprov VII Kaltim ini. Kami sangat optimis dengan kemampuan para atlet yang telah melalui proses seleksi ketat,” ujar Abi sapaan akrab dari G Abimanyu Arliandito.

Lanjut Abi, total 24 atlet tersebut akan turun dalam empat disiplin game yang populer dan dipertandingkan secara resmi, yaitu, Free Fire (FF), PUBG Mobile, Mobile Legends: Bang Bang dan Efootball Mobile.

“Target utama kami jelas, yaitu memastikan seluruh tim dan atlet dari keempat mata lomba ini berhasil meraih tiket lolos dari Babak Kualifikasi ini, sehingga kami berhak tampil di putaran final Porprov VII Kaltim yang akan diselenggarakan di Kabupaten Paser,” tegas Abi, menekankan fokus ESI PPU.

“Kami sadar persaingan akan sangat ketat, namun kami telah menyiapkan strategi dan mental bertanding yang prima untuk meraih tiket lolos ke putaran final Porprov di Paser,” lanjutnya.

Menurut Gamaliel, partisipasi di BK Porprov ini merupakan langkah strategis ESI PPU untuk menunjukkan potensi atlet-atlet esports lokal, sekaligus memajukan ekosistem esports di wilayah PPU.

“Dukungan penuh dari pemerintah daerah dan seluruh masyarakat PPU sangat kami harapkan. Kami berjanji, 24 atlet ini akan berjuang keras membawa nama baik PPU dan memberikan hasil yang bersedia demi bisa berkompetisi di Paser,” tutupnya. (esippu/edys jl)

Tags :

Iskandar MD

Related Posts

Must Read

Popular Posts

Tekan Angka Stunting, TP PKK Kabupaten PPU Rutin Lakukan Peninjauan Kegiatan Intervensi Spesifik

Pena Berita Nusantara, Penajam Paser Utara, Kaltim – Dalam rangka menekan angka stunting di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten PPU secara rutin melakukan peninjauan kegiatan intervensi spesifik di wilayah benuo taka PPU. Seperti tampak pada Rabu, (26/6/2024). Ketua TP PKK Kabupaten PPU, Linda Romauli Siregar didampingi anggota PKK Kabupaten PPU...

Makmur Marbun Dampingi Pj Gubernur Kaltim Sosialisasi Pembangunan Pengendalian Banjir di Sepaku

PENAJAM – Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Makmur Marbun hadir mendampingi Pj Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik dalam rangka  sosialisasi penanganan dampak sosial kemasyarakatan pembangunan pengendalian banjir sungai Sepaku di kelurahan Sepaku, Sabtu, (29/6/2024). Dalam sosialisasi ini Pj Gubernur Kaltim  juga didampingi Kapolda Kaltim Irjen Pol Nanang Avianto dan Pangdam VI Mulawarman...

© Copyright 2024 by Pena Berita Nusantara